KATAKAMUS.ID

   Advertisements:

fitogeni

/fitogéni/ evolusi dan perkembangan jenis tumbuhan


fitogeografi

/fitogéografi/ ilmu tt masalah penyebaran tumbuhan


fitokimia

ilmu tt seluk-beluk senyawa kimia pd tumbuh-tumbuhan, khususnya gatra taksonominya


fitologi

cabang biologi yg mendalami tumbuhan; botani


fitometer

/fitométer/ tumbuhan yg dapat digunakan untuk mengukur faktor fisik habitat


fiton

bagian terkecil tumbuhan (batang, akar, atau daun) yg mampu berkembang menjadi tumbuhan baru


fitopatologi

ilmu tt penyakit tumbuhan


fitosanitasi

upaya yg mengharuskan pemindahan atau penghancuran tanaman yg terinfeksi atau terserang patogen atau hama


fitososiologi

penelaahan vegetasi, termasuk organisasi, ketergantungan perkembangan, persebaran geografi, dan klasifikasi komunitas tumbuhan


fitosterol

/fitostérol/ alkohol yg berasal dr tanaman


fitostrot

makhluk yg bermigrasi atau terpencar melalui perantaraan tumbuhan


fitotoksin

senyawa kimia yg dapat digunakan untuk meracuni tumbuhan


fitotoksoid

zat yg dapat menimbulkan keracunan pd tumbuhan


fitotopografi

penelaahan tt vegetasi daerah tertentu


fitotron

rumah kaca atau laboratorium untuk pembudidayaan tumbuhan secara besar-besaran dl keadaan serba terkontrol


fitrah

sifat asal; kesucian; bakat; pembawaan


fitrah

sedekah wajib berupa bahan makanan pokok (beras, gandum, dsb) yg harus diberikan pd akhir bulan Ramadan (malam sebelum satu Syawal sampai sebelum dimulai salat Idulfitri); zakat fitrah; memberikan fitrah: membayarkan fitrah; berfitrah untuk: ia harus ~ dua orang kemenakan yg diasuhnya


fitri

berhubungan dng fitrah (sifat asal); berhubungan dng berbuka puasa


fitri

kesederhanaan; hal yg tidak dibuat-buat


flakon

botol kecil yg berbentuk mungil, biasanya diberi hiasan dan tertutup rapat, untuk tempat minuman keras, minyak wangi, dan obat suntik


flamboyan

tumbuhan pelindung, berdaun rindang, bunganya indah berwarna merah; ; gemerlapan; serba megah: dia termasuk tokoh yg berpredikat -- di dl dunia mode dan musik


flamingo

burung yg hidup di daerah tropis (di Afrika dan Amerika Selatan), berkaki dan berleher panjang, berparuh lengkung, tepi paruhnya bagian dalam bergerigi spt paruh itik, berbulu putih dng sayap hitam yg pangkalnya ditutupi bulu halus berwarna merah anggur; Phoenicopteridae


flanel

/flanél/ kain panas yg berkabu-kabu


flat

tempat tinggal yg terdiri atas ruang duduk, kamar tidur, kamar mandi, dan dapur, dibangun secara berderet-deret (bergandeng-gandeng) pd setiap lantai bangunan bertingkat; apartemen; rumah pangsa; bangunan bertingkat, terbagi dl beberapa tempat tinggal (masing-masing untuk satu keluarga)


flegma

/flégma/ ketidakacuhan atau sikap dingin yg apatis dan menjemukan


flegmatis

/flégmatis/ bertemperamen lamban, tidak mudah terangsang, dan mempunyai kebiasaan yg sukar diubah


fleksi

/fléksi/ perubahan bentuk kata sesuai dng perbedaan waktu, jenis kelamin, jumlah, dsb, msl terdapat pd bahasa Inggris dan Jerman; proses atau hasil penambahan afiks pd dasar atau pd akar untuk membatasi makna gramatikalnya


fleksi

/fléksi/ gerakan lentur pd persendian


fleksibel

/fléksibel/ lentur; mudah dibengkokkan; luwes; mudah dan cepat menyesuaikan diri: orang yg kurang -- sukar menyesuaikan diri dng lingkungan baru yg masih asing baginya


fleksibilitas

/fléksibilitas/ kelenturan: penyesuaian diri secara mudah dan cepat; keluwesan; ketidakcanggungan


fleksor

/fléksor/ otot pengetul anggota gerak; otot ketul; otot pembengkok


flensa

/flénsa/ pinggiran luar yg menonjol spt pipa gas, pipa air, atau alat bantu lain untuk menyambung atau menempatkan pd kedudukan yg baik


flip-plop

rangkaian multivibrator yg stabil; rangkaian elektronika yg menjadi pembentuk register dan pencacah


flis

bulu domba yg belum diolah menjadi wol; bulu domba yg masih belum dicukur


floem

/floém/ jaringan kompleks yg terdapat dl batang, akar, dan tulang daun (tempat mengalirnya makanan yg dibuat dl daun)


flop

gaya lompat tinggi dng gerak jungkir balik di udara dan menyentak-nyentakkan kaki: Fosbury Flop atlet dr Amerika Serikat pd Olimpiade ke XIX di Meksiko tahun 1968 melakukan untuk pertama kali teknik lompat tinggi --


flop

kegagalan


flora

keseluruhan kehidupan jenis tumbuh-tumbuhan suatu habitat, daerah, atau strata geologi tertentu; alam tumbuh-tumbuhan; karya atau terbitan yg memuat daftar dan penelaahan jenis tumbuh-tumbuhan suatu habitat, daerah, atau strata geologi tertentu


floret

/florét/ pedang penusuk untuk bermain anggar; pedang anggar


floret

/florét/ bunga kecil yang merupakan bagian dr bunga majemuk (spt pd bunga matahari)


flotasi

cara untuk memisahkan campuran zat padat dng air berdasarkan perbedaan daya pembasahan atau daya penyerapan air (partikel yg mendapat pembasahan lebih besar akan tenggelam atau mengendap, sedangkan yg daya pembasahannya kecil akan mengapung sbg busa)


flu

penyakit menular pd saluran pernapasan yg disebabkan oleh virus; influenza; pilek


fluensi

/fluénsi/ kesiapan, kelancaran, serta kemampuan menghasilkan gagasan


fluida

benda spt air atau gas yg berubah bentuknya oleh pengaruh gaya geser; zat yg mudah mengalir (spt zat cair dan gas); zat alir; zalir


fluks

cucuran cairan dr tubuh (diare); gerakan bersinambung atau gerakan terus-menerus (msl arus); jumlah besaran (msl massa, bahang) yg mengalir melalui luasan tertentu yg tegak lurus thd aliran itu per satuan waktu


fluktuasi

gejala yg menunjukkan turun-naiknya harga; keadaan turun-naik harga dsb; perubahan (harga tsb) krn pengaruh permintaan dan penawaran; ketidaktetapan; kegoncangan: -- perubahan turun-naik, spt gelombang yg datang pd musim tertentu; turun-naik; tidak ada kemantapan; labil


fluktuatif

bersifat fluktuasi: kondisi usaha petani kita umumnya kurang mantap krn harga komoditas pertanian biasanya --


fluor

? fosfor


fluoresen

/fluoresén/ mempunyai sifat dapat memancarkan cahaya yg gelombangnya lebih panjang dp cahaya datang


fluoresens

/fluorésens/ unsur yg dapat memancarkan (memantulkan) cahaya bila mendapat pencahayaan; pemancaran sinar elektromagnetik yg disebabkan oleh aliran suatu bentuk energi ke dl sebuah benda pemancar



Kamus Bahasa Indonesia

Kamus Psikologi

Bahasa Jawa - Indonesia

Bahasa Indonesia - Jawa

Sinonim Kata

Akronim Kata

Kamus Aceh

Kamus Farmasi

Kamus Sansekerta

Istilah Kedokteran

Istilah Hukum

Istilah Ekonomi

Istilah Biologi

Kumpulan Kata-kata Semangat

Kumpulan Kata-kata Gaul

Kumpulan Tebakan Lucu

Kumpulan Peribahasa Indonesia

Kumpulan Status WA

Kumpulan Status Lucu

Kumpulan Status

Artikel

Arti Nama

Pencipta Lagu

Tutorial Origami